Artikel

Usaha-Untuk-Wujudkan-Resolusi-2020

02 January 2020

Halo apa kabar dengan resolusi kamu di tahun 2020? Tahun baru kamu harus memiliki standar kehidupan yang lebih baik dari tahun sebelumnya. Salah satu cara untuk meningkatkan taraf kehidupan adalah dengan membuat sumber pendapatan sampingan. Nah berikut beberapa sumber pendapatan yang bisa kamu jadikan sumber pendapatan baru.


1. Investasi
Cara paling mudah mendapatkan tambahan pendapatan adalah dengan menginvestasikan uang untuk mendapatkan pendapatan pasif atau biasa disebut passive income. Investasi bisa disebut sebagai cara paling gampang untuk dapatkan tambahan pemasukan karena hanya perlu menaruh uang di portofolio yang sesuai dengan profil risiko investasi kamu dan uang hasil investasi langsung masuk sebagai pendapatan. Kekurangan dari investasi sebagai sumber pendapatan adalah resiko investasi yang tidak bisa kamu hindari dan untuk mendapatkan jumlah pemasukan yang banyak kamu harus mempunyai modal yang besar. 

Baca Juga : Resolusi Keuangan 2020


2. Kerja Sampingan
Pekerjaan Sampingan adalah pekerjaan diluar pekerjaan utama yang umumnya untuk mengisi waktu luang atau memaksimalkan waktu luang yang kamu miliki. Kerja sampingan bisa menjadi pekerja lepas atau pekerja paruh waktu dengan bekerja pada suatu badan usaha milik orang lain. Untuk kerja sampingan yang bersifat pekerja lepas atau freelance kamu bisa mengatur waktu dan pekerjaanmu dengan lebih leluasa. Kamu dapat menentukan sendiri kerja sampingan sesuai dengan skill yang kamu miliki dan waktu luang yang kamu miliki. Sedangkan kerja sampingan dengan bekerja paruh waktu dari untuk badan usaha orang lain kamu akan terikat dengan jam kerja dan target yang ditetapkan. Kedua jenis kerja sampingan mempunyai sisi positif dan negatif dan semua tergantung dengan apa pilihanmu. 

Baca Juga: Kapan Saat Tepat Ganti Smartphone

3. Usaha Sampingan

Bisnis Sampingan adalah pilihan yang paling gampang dan murah secara modal karena kamu bisa memulai usaha sampingan dengan modal kecil. Bisa jadi juga kamu hanya dengan  modal keterampilan sudah bisa memulai bisnis sampingan seperti dropship atau reseller barang. Usaha sampingan adalah pilihan paling gampang, rendah resiko dan mempunyai kebebasan waktu yang cukup sehingga tidak mengganggu pekerjaan utama kamu. Dengan adanya e-commerce dan platform jual beli online akan memudahkan usaha sampingan  mendapatkan pasar sesuai dengan keinginan kamu.

Nah sudah siapkah kamu mendapatkan uang tambahan untuk resolusi 2020 yang lebih baik?. Untuk semua usaha kamu, Kreditplus Mobile dapat membantu memenuhi kebutuhan modal usaha sampingan atau kebutuhan untuk membeli barang sebagai modal menjadi pekerja lepas. Download Kreditplus Mobile sekarang juga, dan dapatkan kemudahan semua kebutuhan finansial dalam satu aplikasi. 

 

Berita Terbaru



© Kreditplus