Artikel

Bagaimana Kreditplus Mobile melindungi datamu?

01 August 2023


Kami PT KB Finansia Multi Finance (Kreditplus) berkomitmen untuk melindungi privasi dan data konsumen atau pengguna aplikasi Kreditplus Mobile kami. Kami akan selalu berusaha dan menjadikan prioritas untuk selalu menjaga kepercayaan dengan melindungi informasi pelanggan, data transaksi, informasi internal dan mematuhi peraturan privasi serta peraturan regulator terkait pelindungan/keamanan data yang berlaku.

Berikut beberapa hal yang dilakukan Kreditplus Mobile untuk melindungi datamu:

  1. Data konsumen disimpan dengan cara dienkripsi sehingga seluruh data sensitif atau penting Anda akan aman. Kami juga akan mengambil semua langkah atau tindakan yang wajar untuk mencegah kehilangan, penyalahgunaan atau pengubahan informasi pribadi Anda oleh pihak yang tidak berwenang. 
  2. PT KB Finansia Multi Finance (Kreditplus) dengan aplikasinya Kreditplus Mobile juga menghindari penyimpan informasi sensitif secara terbuka atau tanpa perlindungan yang memadai.
  3. Pemantauan Aktivitas dan Deteksi Intrusi: PT KB Finansia Multi Finance (Kreditplus) dengan aplikasinya Kreditplus Mobile melakukan penerapan sistem pemantauan aktivitas yang dapat mendeteksi perilaku mencurigakan dan upaya intrusi pada jaringan atau sistem perusahaan.
  4. PT KB Finansia Multi Finance (Kreditplus) dengan aplikasinya Kreditplus Mobile sudah dinyatakan tersertifikasi ISO/IEC 27001 sebagai  platform aplikasi dengan Sistem Manajemen Keamanan Informasi yang memadai. Sistem keamanan kami memenuhi standar industri dan kami akan juga melakukan pengamatan kepada setiap perkembangan internet untuk memastikan bahwa sistem kami berkembang sesuai kebutuhan. Kami juga secara berkala menguji sistem kami untuk memastikan bahwa mekanisme keamanan kami selalu mutakhir dan kami sepenuhnya mematuhi hukum dan peraturan yang berlaku mengenai perlindungan data di Indonesia.
  5. PT KB Finansia Multi Finance (Kreditplus) dengan aplikasinya Kreditplus Mobile melakukan pengelolaan Otorisasi dan Akses terhadap data konsumen dengan membatasi akses ke data sensitif hanya kepada karyawan atau pihak ketiga yang memerlukan informasi tersebut untuk bekerja dan atau dengan perizinan akses yang telah disetujui oleh atasan atau management yang bertanggung jawab. Dengan sistem otorisasi dan akses yang sesuai dengan tingkat kebutuhan dan tanggung jawab masing-masing karyawan atau pihak ketiga tersebut.
  6. Saat melakukan pendaftaran di aplikasi kami Kreditplus Mobile dari PT KB Finansia Multi Finance (Kreditplus), Anda diminta untuk membuat PIN login Anda sendiri. Anda bertanggung jawab atas kerahasiaan PIN login ini. Kami menyarankan Anda untuk tidak membagikan atau memberitahukan PIN login ini kepada pihak yang tidak berwenang. Kecuali Anda ingin masuk ke aplikasi Kreditplus Mobile dan Bertransaksi kami tidak akan pernah meminta PIN login Anda tersebut.
  7. Kreditplus Mobile dari PT KB Finansia Multi Finance (Kreditplus) juga memberikan keamanan perlindungan data konsumen dengan menerapkan praktik authorization dan authentication pada setiap proses yang memastikan bahwa data digunakan oleh pengguna yang seharusnya, diantaranya adalah identifikasi identitas (E-KYC), identifikasi perangkat, dll.

PT KB Finansia Multi Finance (Kreditplus) selalu melakukan update dan perbaikan secara berkala untuk terus memaksimalkan setiap fitur dan perlindungan data konsumen kami. Lindungi data bersama dengan tidak memberikan Kode OTP dan juga PIN Login kepada pihak tidak berwenang. Kami tim Kreditplus tidak pernah meminta Kode OTP ataupun PIN Login untuk keperluan apapun.
 

 

Berita Terbaru



© Kreditplus